CIREBON I Radarbangsatv.com – Korps Brimob Polri, mempunyai program dengan tujuan untuk membantu anak-anak dalam kegiatan belajar mengajar dengan memfasilitasi wifi portable dalam mengerjakan tugas sekolah secara online atau daring, karena efek mewabahnya virus Corona di Indonesia.
Sehingga pemerintah memberlakukan sekolah dari rumah, atau study at home untuk meminimalisir penyebaran Covid-19.
Seperti yang kita ketahui bersama belajar secara online, membuat kita dapat belajar dengan aman di tengah pandemi Covid-19.
Apalagi anak-anak merupakan salah satu resiko penularan terbesar, karena imun yang dimiliki oleh tubuh belum terbentuk secara sempurna.
Dan kebijakan ini pun telah dipikirkan secara matang oleh pemerintah pusat.
Itulah mengapa sampai saat ini pemerintah belum membolehkan proses kegiatan belajar mengajar secara langsung.
Anggota Kompi 2 Batalyon C Pelopor Satbrimob Jawa Barat (Jabar) Aipda Suryadi Gono, Selasa (13/4/2021), melaksanakan kegiatan patroli dialogis dan sambang ke SDN 1 Desa Kepompongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Provinsi Jabar, untuk melaksanakan program pimpinan tentang BRAIN (Brimob Ramah Anak Indonesia) terbaru, guna membantu pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa dengan memfasilitasi wifi gratis, sebagai sarana belajar online para anak anak.
Dansat Brimobda Jabar Kombes Pol Yuri Karsono S.I.K mengatakan, tujuan program ini adalah, membantu para siswa yang sedang belajar online dengan memfasilitasi wifi portable secara gratis, sehingga anak dapat dengan mudah mengerjakan tugas secara online, tidak lupa juga turut mengajarkan beberapa materi kepada anak-anak, dan membantu mengerjakan soal-soal tugas yang dimiliki para anak.
Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., menambahkan, kegiatan BRAIN ini merupakan salah satu bentuk bakti Brimob Polda Jabar, untuk masyarakat, dalam menghadirkan negara di tengah-tengah masyarakat.
Ia juga menuturkan, dengan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh personel kami di lapangan diharapkan, memberikan dampak positif. (Wili)