Calang – Personel Polsek Jaya Polres Aceh Jaya telah melaksanakan kegiatan patroli Harkamtibmas di Pasar Lamno, Kecamatan Jaya, Kabupaten Aceh Jaya. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban di pasar menjelang waktu berbuka puasa, Rabu, 13 Maret 2024, sejak pukul 16.30 WIB hingga selesai.
Dua personel yang terlibat dalam patroli ini adalah Aipda Fajri dan Aipda Ardiansyah. Mereka dengan penuh tanggung jawab menjalankan tugasnya untuk mengawasi situasi di pasar dan menjamin keamanan para pedagang dan pengunjung.
Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta, melalui Kapolsek Jaya, Ipda Yuniadi, menyampaikan pentingnya kegiatan patroli Harkamtibmas ini sebagai upaya Polsek Jaya dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di wilayahnya. Dengan adanya patroli ini, diharapkan dapat mencegah potensi terjadinya gangguan kamtibmas serta memberikan rasa nyaman bagi masyarakat yang berbelanja di pasar menjelang berbuka puasa.
“Polsek Jaya Polres Aceh Jaya akan terus melakukan patroli rutin dan bekerja sama dengan masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar,” ujar Ipda Yuniadi.
Dengan kolaborasi yang baik antara polisi dan masyarakat, diharapkan tercipta suasana yang harmonis dan damai dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan.