Prajurit Puslatpurmar -5 Baluran Terima Jam Komandan

RadarbangsaTV.com| Situbondo

Komandan Pusat Latihan Pertempuran Marinir (Danpuslatpurmar) -5 Baluran Mayor Marinir Widi Permono., S.AP., M.Tr., Hanla berikan jam Komandan kepada prajuritnya di lapangan apel Puslatpurmar -5 Baluran. Senin, (6/2/2023).

Bacaan Lainnya

Kegiatan jam Komandan yang di ikuti oleh seluruh prajurit Puslatpurmar -5 Baluran dan dilaksanakan, setelah selesai pelaksanaan upacara bendera dilanjutkan olah raga lari keliling kesatrian tersebut sebagai motivasi semangat dan kedisiplinan prajurit serta tentang kesiapan tempur Puslatpurmar -5 Baluran yang meliputi kesiapan Personel, Material dan Latihan.

Dalam arahannya, Danpuslatpurmar – 5 Baluran menyampaikan kepada seluruh prajurit bahwa kesiapan tempur Puslatpurmar -5 Baluran masih kurang dan belum memenuhi standar, itu adalah tugas kita semua untuk bersama sama meningkatkan kemampuan satuan. Baik dari segi pembinaan personil Material dan Latihan.

Lebih lanjut, Mayor Marinir Widi Permono mengatakan kalau ke depan Puslatpurmar -5 Baluran akan di sibukkan dengan adanya Latihan Gabungan Bersama SUPER GARUDA SHIELD, yang rencananya akan dilaksanakan di daerah Asembagus Situbondo, termasuk Daerah Latihan Puslatpurmar -5 Baluran itu sendiri. Oleh sebab itu ” Kita harus menyiapkan diri untuk mendukung Kegiatan tersebut, terutama penyiapan Rahlat mulai Pantai Pendaratan banongan, Rahlat Puslatpurmar -5 Baluran itu sendiri dan Titik Tinjau T. 12 ” katanya

Usai kegiatan jam Komandan dilanjutkan dengan makan bersama dengan prajurit yang menandakan kebersamaan komandan di tengah tengah prajurit dan juga sebagai bentuk syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan Rahmat dan karunia kepada kita semua.

“Semoga Puslatpurmar -5 Baluran semakin jaya” pungkasnya

Turut hadir dalam kegiatan Mayor Marinir I Nengah Suryanata (Pasiops Puslatpurmar -5 Baluran)., Mayor Marinir Mohamad Saleh (Dandentih Opsrat)., Mayor Marinir Kamilus Kia Pati (Dandentih Opsfib)., Kapten Marinir Kurniawan Jaka Wibawa (Dandentih Menembak)., Lettu Marinir Ahmad Ilyas (Dantonma Puslatpurmar -5 Baluran)

(AR)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *