Polsek Panga Laksanakan Patroli Harkamtibmas Selama Tahapan Kampanye Pilkada 2024

Calang – Menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Panga selama tahapan kampanye Pilkada 2024, Polsek Panga melaksanakan kegiatan Patroli Harkamtibmas pada Kamis, 21 November 2024, sekitar pukul 10.30 WIB. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan terciptanya situasi yang aman, damai, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Panga, khususnya menjelang Pilkada 2024.

Dalam patroli tersebut, personel Polsek Panga memberikan himbauan langsung kepada warga yang berada di tempat-tempat keramaian, seperti pasar, warung kopi, dan lokasi lain yang rawan terjadinya gangguan ketertiban masyarakat (guantibmas). Warga diingatkan untuk selalu waspada, menjaga kewaspadaan bersama, dan menghindari potensi konflik yang dapat mengganggu ketenteraman selama masa kampanye Pilkada.

Kapolres Aceh Jaya AKBP Andy Sumarta, melalui Kasubag Humas Iptu Firmansyah, menyatakan bahwa patroli ini adalah langkah preventif untuk memastikan keamanan selama tahapan Pilkada 2024. “Kami berkomitmen untuk menjaga situasi kondusif di tengah-tengah masyarakat, terutama pada masa kampanye. Dengan partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga keamanan, kami berharap Pilkada 2024 dapat berlangsung dengan aman, lancar, dan penuh kedamaian,” ujar Iptu Firmansyah.

Kegiatan Patroli Harkamtibmas ini juga bertujuan untuk meningkatkan komunikasi dan koordinasi antara pihak kepolisian dan masyarakat, guna menciptakan sinergi yang solid dalam menjaga ketertiban umum. Diharapkan, melalui patroli ini, masyarakat semakin menyadari pentingnya menjaga keamanan lingkungan agar tercipta suasana yang nyaman dan aman selama Pilkada 2024.

Dengan langkah-langkah yang diambil Polsek Panga, diharapkan wilayah Kecamatan Panga tetap aman dan kondusif hingga tahapan Pilkada selesai.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *