Calang – Personel Polsek Teunom Polres Aceh Jaya rutin tiap malam melaksanakan patroli dalam rangka ciptakondisi kamtibmas di wilayahnya, Rabu, 15 Februari 2023 malam.
Kapolres Aceh Jaya AKBP Yudi Wiyono melalui Kapolsek Teunom Iptu Dani Syahputra menyampaikan, Adapun sasaran dalam patroli tersebut, warga yang sedang berkumpul serta melakukan aktivitas. Kemudian, lokasi yang dianggap rawan terjadinya aksi kejahatan.
Pada kegiatan tersebut, kata Kapolsek, personel menyampaikan pesan – pesan Kamtibmas, warga juga dihimbau supaya tidak melakukan perbuatan melawan hukum serta tidak menggangu ketentraman warga lainnya.
“Jika melihat hal yang mencurigakan, segera laporkan ke pos Polisi terdekat,” sebutnya.
Kita harapkan dengan patroli rutin ini dapat mewujudkan Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Teunom Polres Aceh Jaya.