Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Ini yang Disampaikan para Generasi Muda di Kabupaten Indramayu

Indramayu l Radarbangsatv.com – Sosialisasi empat pilar MPR RI merupakan agenda tahunan yang kompleks yang biasa dilaksanakan untuk mensosialisasikan nilai – nilai Pancasila kepada masyarakat. Kamis, 2 Mei 2024

Menurut Bambang Hermanto, S.E., M.I.Kom Anggota MPR-RI bahwa, kegiatan sosialisasi empat pilar ini diharapkan bukan hanya kegiatan formalitas dan seremonial, namun lebih dari itu ia berharap keterlibatan anak muda dapat memberi nilai lebih terhadap upaya sosialisasi.
“keterlibatan anak muda untuk mensukseskan agenda sosialisasi empat pilar MPR RI ini adalah sebagai nasionalis ambasador kepada banyak orang” ungkapnya

Bacaan Lainnya

Dan kegiatan ini juga menjadi Ideologi Negara sangat penting untuk terus digaungkan. Apalagi bangsa Indonesia saat ini tengah menghadapi berbagai tantangan yang beragam seperti persatuan dan kesatuan.

“Saat ini banyak aktor yang bermunculan dan disusupkan untuk memecah belah Ideologi Pancasila. Oleh karenanya saya berharap kita jangan lengah dan mau dipecah belah” kata Baher panggilan akrab Bambang Hermanto

Lebih lanjutnya menjelaskan latar belakang pentingnya dilakukan sosialisasi empat pilar MPR RI ini. Menurutnya, salah satu karakteristik yang menjadikan Indonesia sebagai negara adalah kebesaran, keluasan dan kemajemukannya.

MPR RI sebagai lembaga negara terus mensosialisasikan empat pilar kehidupan bermasyarakat yaitu Pancasila, UUD tahun 1945, NKRI (sebagai bentuk negara) dan Bhinneka Tunggal Ika (sebagai semboyan negara). Dengan diadakannya  sosialisasi tersebut diharapkan menghidupkan kembali nilai-nilai perjuangan dan rasa nasionalisme sesuai semangat proklamasi kemerdekaan RI tahun 1945.

Menurutnya, sosialisasi ini dilandaskan pada cita-cita negara Indonesia, salah satunya adalah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Atas dasar itulah sosialisasi menjadi begitu penting. Karena melalui kegiatan ini dapat membentuk manusia Indonesia yang berkualitas, maju, unggul, berakhlak mulia dan berdaya saing tinggi sebagai modal utama dalam pembangunan bangsa.

Penulis: Zaseda
Sumber: Sekretariat BMC

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *