AGAM I Radarbangsatv.com – Komplotan maling membobol sebuah mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) BRI di Jalan Simpang Taluak, Nagari Padang Lua, Kecamatan Banuhampu, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, Sabtu (3/4/2021) sekira pukul 04.30 WIB.
“Benar, ada kejadian ATM dibobol maling. Kejadian pagi tadi sekira pukul 04.30 WIB. ATM BRI itu, berada di ujung jalan by pass Aur Kuning, menuju Padang Luar, Kabupaten Agam. Kawanan maling itu menggasak ATM BRI yang ada di supermarket di Banuhampu wilayah hukum Polres Bukittinggi,” kata Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Bukittinggi AKP Allan Budi Kusuma Katinusadi.
Menurut Allan, diduga maling itu membobol mesin ATM dengan cara mengelas dan mencongkelnya.
“Ada bekas las di ATM. ATM dalam keadaan rusak, dan ditaksir uang Rp350 juta di dalamnya hilang,” ungkap Allan.
Kepolisian terus melakukan perkembangan atas kejadian ini, termasuk pengecekan kamera CCTV di sekitar lokasi.
Allan menyebut, maling-maling itu beraksi dengan profesional dan cepat.
Mereka juga sengaja memilih waktu saat sebagian warga tidur.
Dari informasi di lapangan diperkirakan kejadian pembobolan terjadi antara pukul 3 dan pukul 5 pagi.
“Pihak Bank BRI berpatroli setiap satu jam, dan baru mengetahui kejadian sekira pukul 05.00 WIB,” kata Allan.
Alan memperkirakan, komplotan maling itu membawa mobil untuk mempermudah aksi mereka.
“Lebih satu orang dan diperkirakan bawa mobil untuk bawa alat-alatnya,” ujar Allan.
Allan menyebut, Polres Bukittinggi, telah membawa rekaman CCTV di ATM tersebut, untuk keperluan penyidikan.
Kami akan terus melakukan pengembangan atas pembobolan ATM ini, dengan meminta keterangan saksi-saksi dan bukti-bukti di Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk dapat menangkap pelaku,” ujar Allan.
“Sekarang kami sedang lakukan penyidikan. Rekaman CCTV sedang diperiksa,” kata Kasat Reskrim Polres Bukittinggi AKP Allan Budi Kusuma Katinusadi. (Tim RB TV)