Calang – Para Kapolsek jajaran Polres Aceh Jaya bersama Muspika, Petugas Penyuluh Lapangan (PPL), unsur Sumber Daya Manusia (SDM) Pertanian, serta Kepala Desa mengikuti acara Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Program Ketahanan Pangan yang dilakukan secara serentak secara daring di seluruh kecamatan se-Kabupaten Aceh Jaya, Rabu, 20 November 2024.
Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam mendukung ketahanan pangan nasional yang diinisiasi oleh Polri dengan menggandeng berbagai pihak terkait, termasuk instansi pemerintahan dan masyarakat. Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta, melalui Kasihumas IPTU Firmansyah, menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk memperkuat peran Polri dalam mendukung program ketahanan pangan dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk aparat desa dan sektor pertanian.
“Polri berkomitmen untuk ikut serta dalam menjaga ketahanan pangan yang menjadi salah satu fokus utama pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Melalui Gugus Tugas ini, kita akan memastikan adanya kolaborasi yang solid antara Polri, Muspika, SDM Pertanian, serta masyarakat untuk mencapai ketahanan pangan yang berkelanjutan,” ujar IPTU Firmansyah.
Dalam acara daring yang diikuti oleh seluruh kecamatan di Aceh Jaya, para peserta mendapatkan informasi mengenai rencana kerja Gugus Tugas Polri dalam mendukung sektor pertanian, mulai dari pengamanan distribusi hasil pertanian hingga pelatihan kepada petani dan masyarakat agar dapat mengoptimalkan potensi yang ada di daerah masing-masing.
Peserta yang hadir dalam kegiatan ini, Kapolsek jajaran Polres Aceh Jaya, Muspika dari kecamatan-kecamatan di Aceh Jaya, Petugas Penyuluh Lapangan (PPL), Tenaga SDM Pertanian, Kepala Desa dari wilayah yang terlibat, personel Polsek jajaran dan Perwakilan dari instansi terkait.
Program ketahanan pangan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan hasil pertanian tetapi juga untuk menjaga stabilitas ekonomi daerah melalui kerjasama yang solid antara semua pihak. Dengan adanya Gugus Tugas ini, diharapkan Polri dapat berkontribusi dalam menciptakan keberlanjutan sektor pertanian yang dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat Aceh Jaya.