Calang- PS. Kanitbinmas Polsek Sampoiniet Aipda Murdani melakukan pembinaan kepada siswa pada saat menjadi Pembina Upacara di SMP Negeri 1 Darul Hikmah Kecamatan, Darul Hikmah, Kabupaten Aceh Jaya, Senin 27 Febuari 2023.
Dihadapan puluhan Siswa, Aipda Murdani pada saat menjadi pembina upacara menyampaikan agar selalu menjungjung akhlak, baik kepada guru, orang tua maupun orang dewasa. Tak lupa ia ingatkan kunci sukses salah satunya adalah budi pekerti yang tinggi.
“Saya sampaikan kunci kesuksesan itu berasa dari pribadi yang memiliki akhlak yang baik dan tutur kata sopan. Semoga anak anak bisa melakukan dalam kehidupan. Insya Allah kalau anak nya baik sopan, jalan kesuksesan terbuka lebar,” kata PS. Kanitbinmas.
Dengan memiliki kepribadian yang baik, ia meyakini siswa tidak akan melakukan tindakan kenakalan remaja. Oleh sebab itu penamaman sifat budi pekerti yang luhur harus di pupuk sejak dini.
“Kenakalan remaja terjadi karena kurangnya melakukan pembinaan budi pekerti sejak dini. Ia menyampaikan tindakan kenakalan remaja hanya bisa merugikan diri siswa, keluarga, saudara maupun orang lain, bahkan bisa di pidana,” jelasnya.
Ingat, kata Aipda Murdani, banyaknya kenakalan remaja, karena budi pekerti nya kurang, makanya pupuk dari sekarang, karena perbuatan kenakalan remaja hanya merugikan.
Sementara itu, Kapolres Aceh Jaya AKBP Yudi Wiyono mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini merupakan program saweu sikulah serta menindak lanjuti program Jumat Curhat, agar Polri selalu hadir di tegah tegah pelajar, untuk dapat memberikan arahan secara langsung kepada siswa dan siswi.
“Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan pihak sekolah baik dewan guru ataupun siswa siswi, yang bertujuan agar Polri dapat lebih mudah untuk menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada para pelajar,” sebut Yudi Wiyono.