Calang – Tim Personel Perintis Presisi Satuan Samapta Polres Aceh Jaya melaksanakan pengamanan pada kegiatan penetapan calon terpilih Bupati dan Wakil Bupati Aceh Jaya yang berlangsung di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Jaya, pada Kamis 9 Januari 2025.
Kegiatan ini merupakan agenda resmi yang dilaksanakan oleh Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Jaya sebagai bagian dari tahapan Pilkada serentak 2024. Kehadiran Tim Perintis Presisi bertujuan untuk memastikan acara berjalan dengan aman, tertib, dan lancar tanpa gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas).
Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta melalui Kasat Samapta, AKP Syamsul menyampaikan bahwa pengamanan ini dilakukan untuk menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukum Polres Aceh Jaya.
“Pengamanan ini merupakan langkah preventif untuk memastikan bahwa proses penetapan calon terpilih berlangsung dengan aman dan lancar, sekaligus sebagai bentuk dukungan Polres Aceh Jaya terhadap demokrasi yang sehat dan damai,” ujarnya
Selama kegiatan berlangsung, Tim Perintis Presisi mengawasi setiap tahapan acara, mengatur arus keluar-masuk tamu undangan, serta memantau kondisi di sekitar lokasi guna mengantisipasi potensi gangguan. Selain itu, Tim juga berkoordinasi dengan panitia penyelenggara dan aparat terkait untuk memastikan segala sesuatu berjalan sesuai rencana.
Acara penetapan berjalan dengan lancar tanpa adanya insiden berarti. Salah satu perwakilan dari panitia, mengapresiasi dukungan dan kehadiran personel Polres Aceh Jaya yang telah memastikan keamanan selama berlangsungnya kegiatan.
“Kami sangat berterima kasih atas kerja keras aparat keamanan. Kehadiran mereka memberikan rasa aman dan memastikan kegiatan ini berjalan dengan tertib,” ujarnya.
Polres Aceh Jaya berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya dalam menjaga situasi kamtibmas di seluruh wilayah hukum Polres Aceh Jaya.